Kamis, 19 November 2015

Selamat Jalan Nenek Ku Nyaeh Mardiyeh 20 November 2015 Hari Juma'at



Selamat Jalan Nenek Ku Nyaeh Mardiyeh

Dunia bukan lagi tempat bersimpuh-mu
Ketika kerut itu kembali terisi
Dunia bukan lagi tempat bersenyum-mu
Ketika senyum itu kembali kepada kami
Dunia bukan lagi tempat bersedih-mu
Ketika lelah itu datang

Rabu, 11 November 2015

SUDAH SAATNYA MADURA MENJADI PROVINSI

Oleh:
Amirul Muttaqin (Pengamat Madura)

Madura itu sebuah pulau yang terletak sebelah timur laut Jawa Timur Indonesia. Pulau Madura besarnya kurang lebih 5.168 km2 (lebih kecil daripada pulau Bali), dengan penduduk hampir 20 juta jiwa.
Untuk menuju pulau Madura bisa dilalui dari  dua jalur laut ataupun melalui jalur udara. Untuk jalur laut, bisa dilalui dari Pelabuhan Tanjung Perak di Surabaya menuju Pelabuhan Kamal di bangkalan, Selain itu juga bisa dilalui dari Pelabuhan Jangkar Situbondo menuju Pelabuhan Kalianget di Sumenep, paling ujung timur pulau Madura. Jembatan Nasional Suramadu merupakan jalur darat menjadi pintu utama pulau Madura pada saat sekarang ini.